tambang emas

5 Peralatan Tambang Emas Sederhana

5 Peralatan Tambang Emas Sederhana

Gambaran yang pertama kali terlintas dalam pikiran banyak orang ketika mendengar kata ‘tambang emas’ pastilah berbagai alat berat nan besar yang tidak biasa ditemukan dalam keseharian. Hal itu memang benar, namun tidak sepenuhnya. Kita masih dapat menemukan peralatan tambang emas yang sederhana dalam pertambangan skala kecil tentunya.

Harga emas yang cenderung naik menjadikannya sebagai satu alat investasi yang semakin diburu oleh masyarakat di masa kini. Tidak heran masih banyak orang yang memilih untuk pergi ke alam bebas dan mencoba peruntungannya dengan menambang emas.

Alat tambang emas yang sederhana biasanya harganya lebih murah dan lebih praktis saat digunakan dalam pertambangan berskala kecil. Inilah yang menjadi pilihan para penambang individu, terutama mereka yang masih pemula.

Apakah Anda tertarik juga menjadi seorang penambang emas? Anda wajib memperhatikan beberapa alat tambang emas sederhana di bawah ini sebagai referensi Anda.

1. Gold Pan

Alat Tambang Emas

Semua yang mencari dan menambang emas secara manual wajib memiliki gold pan. Tidak ada penambang emas pemula maupun berpengalaman yang tidak mempunyai alat tambang ini. Meskipun menambang menggunakan gold pan adalah teknik yang sangat sederhana dan membutuhkan kesabaran, namun Anda masih dapat menggunakan ini sebagai satu cara yang efektif dan cukup murah untuk memulai pengalaman Anda sebagai penambang emas.

2. Sluice Box

Selain menggunakan gold pan, para pencari dan penambang emas manual juga dapat menggunakan sluice box. Sluice box adalah sebuah alat yang berbentuk seperti kotak panjang dan sempit yang diletakkan di aliran sungai untuk ‘menangkap’ emas. Ini dilakukan dengan cara pemanfaatan deras aliran air sungai yang kemudian akan memisahkan bahan-bahan besar seperti bebatuan dan kerikil dari emas. Dengan demikian emas akan terperangkap dengan sendirinya di dalam sluice box tersebut. Alat ini dirancang praktis dan ringan sehingga memudahkan untuk dibawa berpindah-pindah tempat ketika mencari spot tambang emas yang tepat di sungai.

3. Highbanker

Cara kerja Highbanker hampir sama dengan sluice box, tetapi yang membedakannya adalah cara mengalirkan aliran air. Sluice box memakai air sungai yang mengalir secara alami ke dalamnya, sedangkan highbanker menggunakan pompa air untuk mengalirkan air ke dalam pintu airnya. Hal ini memungkinkan highbanker digunakan di suatu spot tambang emas yang jauh dari sungai atau sumber air. Highbanker juga biasanya memiliki pemilah material bawaan yang dapat memisahkan bebatuan yang lebih besar.

Bila dibandingkan dengan 2 alat tambang emas sebelumnya, highbanker seringkali memang sedikit lebih mahal harganya, tapi itu sepadan dengan manfaat dan kepraktisannya. Penggunaannya yang lebih efisien dapat meningkatkan potensi perolehan emas.

4. Detektor Logam (Emas)

Detektor logam merupakan salah satu alat tambang emas modern yang bekerja dengan sangat baik karena memiliki kemampuan untuk mendeteksi bongkahan emas yang terkubur di bawah tanah. Ada berbagai model detektor logam yang berbeda cara kerjanya satu sama lain, mengingat detektor ini dapat mendeteksi berbagai jenis logam. Bila Anda berniat memiliki alat ini untuk mendeteksi keberadaan emas, Anda perlu mencari yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Jika Anda serius ingin berburu emas dengan detektor, sangat disarankan agar Anda menggunakan detektor yang dirancang khusus untuk menemukan bongkahan emas. Selain itu, detektor logam ini akan bekerja dengan maksimal jika sebelumnya Anda telah melakukan observasi lahan untuk memastikan adanya kandungan emas di area tesebut.

5. Suction Dredging

Banyak pencari dan penambang emas yang lebih memilih suction dredging sebagai metode pencarian pilihan mereka. Mereka menggunakan kapal keruk hisap dengan motor, pompa, dan selang hisap untuk menyedot kerikil dari dasar sungai atau sungai, dan mengalirkannya melalui kotak air yang dipasang di antara dua ponton. Si penambang bertindak sebagai operator yang mengendalikan selang hisap dan bekerja di bawah air untuk waktu yang cukup lama dengan bantuan kompresor demi mencukupi kebutuhan oksigennya.

Itulah 5 alat tambang sederhana yang dapat dipakai untuk menambang emas dalam skala kecil. Semoga tulisan ini dapat memberikan informasi yang cukup bagi Anda untuk memulai pengalaman sebagai penambang emas pemula.

Categories: Tambang Emas
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Telephone

Telephone

Lokasi Kantor

Social Media

NEWS

NEWS
WhatsApp us whatsapp